Ribuan Anggota Ramaikan HUT Ke-46 REI Di Babel
JUM'AT, 13 APRIL 2018 , 14:42:00 WIB | LAPORAN: WIDYA VICTORIA
RMOL. 1.200 anggota Realestat Indonesia (REI) menghadiri HUT ke-46 Persatuan Perusahaan REI yang berlangsung 12-15 April 2018 di Kepulauan Bangka Belitung.
![]() |
"REI adalah satu organisasi besar dengan 4.500 anggota yang tersebar di 34 provinsi. Ini adalah berkah sekaligus amanah bagi kepengurusan REI dari masa ke masa untuk tetap menjaga nama besar tersebut, dan tentunya terus memperjuangkan kepentingan seluruh anggota," kata Eman, demikian dia akrab dipanggil.
REI selama ini senantiasa hadir mewarnai pembangunan bangsa melalui kreasi berbagai proyek properti di seluruh pelosok nusantara. Bahkan tahun lalu, kata dia, pemerintah melalui Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menganugerahi REI sebagai Mitra Terbaik PUPR tahun 2017. Sebuah capaian bergengsi untuk komitmen REI mendukung Program Sejuta Rumah (PSR) yang dicanangkan Presiden Joko Widodo.
Menurut dia, komitmen REI sebagai Garda Terdepan Membangun Rumah Rakyat yang diikrarkan padap puncak HUT REI ke-45 di Bali dibuktikan dengan realisasi pembangunan rumah subsidi tahun 2017 yang mencapai 206.290 unit atau melewati target yang dipatok sebanyak 200 ribu unit.
Sedangkan untuk tahun 2018, lanjut dia, REI melalui masukan anggotanya memasang target pembangunan rumah subsidi sebanyak 236 ribu sampai 250 ribu unit, dengan pertimbangan pemerintah memberikan dukungan regulasi yang memungkinkan pengembang dapat berlari lebih kencang di tahun ini.[wid]
Komentar Pembaca
Pertama Kali, Pameran Properti Dipadu denga..
SABTU, 21 APRIL 2018
APP Bangun Apartemen Rp 450 Miliar Untuk Ma..
SELASA, 10 APRIL 2018
FPI 2018 Menawarkan Promo Bayar Uang Muka S..
KAMIS, 22 MARET 2018
5K Fun Run Meriahkan Grand Opening Ayola Li..
SELASA, 13 MARET 2018
Taspen Gaet BTN & REI Sediakan KPR Pensiuna..
SELASA, 13 FEBRUARI 2018
Cyber Park Indonesia Buka Peluang Investor ..
JUM'AT, 19 JANUARI 2018